Pesantren Baji Areng Penringati Hari Santri Nasional 2021 -->

Ikuti Kami

Pesantren Baji Areng Penringati Hari Santri Nasional 2021

Sabtu, Oktober 23, 2021, 1:08 PM

 

Ist 

INDOTIMENEWS.ID, MAROS - Pesantren Yafat Baji Areng Peringati Hari Santri Nasional (HSN) Yang Di Peringati setiap tanggal 22 Oktober jatuh Pada Hari Jum'at Di Halaman Pondok Pesantren Yafat Baji Areng, Sabtu 22 Oktober 2021.


Peringatan tahun ini agak Berbeda Dengan Tahun Sebelumnya Meskipun Angka Covid19 Menurun Tetapi Dalam Memperingati tetap Mengutamakan Prokes.


Meski demikian, Para Santri pondok Pesantren Yafat Baji Areng Sangat Antusias dalam melaksanakan Upacara dalam memperingati HSN 2021.


Kegiatan tersebut digelar untuk memperingati HSN dengan mengangkat tema "Santri Kuat Jiwa Raga" Yang Di Ikuti Kurang Lebih Seratusan Santri.


sebagai Pembina Upacara ST.AISYAH .S.Pd I berharap dengan hari santri 2021 ini santri dapat mengenang para pahlawan utamanya para ulama, kiyai dan para Guru demi pengabdiannya kepada bangsa dan negara, Ungkapnya.


Tak hanya itu dirayakan di lingkungan pesantren, dalam rangka memperingati HSN tahun ini, Pemerintah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan,  Mumasatkan Kegiatan Ini Di Lapangan Pallantikang Kab.Maros.


Diketahui, peringatan yang dimulai sejak tahun 2015 ini berdasarkan terbitnya Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri.


Penetapan 22 Oktober sebagai HSN itu terkait dengan peranan para santri dalam melawan Belanda saat agresi militer kedua.


Salah satu momen penting yang melandasi pencanangan Hari Santri adalah saat Hasyim Asy’ari mendeklarasikan resolusi jihad yang mewajibkan seluruh umat Islam melawan penjajah. Itu menyulut semangat patriotisme rakyat Indonesia.


Itulah sebabnya, keberadaan Hari Santri bukan merujuk pada kelompok atau pihak tertentu, melainkan pada seluruh umat Islam yang mengedepankan komitmen yang sama, yakni untuk menjaga keutuhan bangsa. (Riyan)

TerPopuler