PJS Gabus Seribu Vaksin di Sambut Antusias Masyarakat -->

Ikuti Kami

PJS Gabus Seribu Vaksin di Sambut Antusias Masyarakat

Kamis, Oktober 28, 2021, 1:45 PM

Ist


INDOTIMENEWS.ID, SERANG - Guna menjaga kekebalan tubuh pada masyarakat terhindar dari penyebaran wabah virus covid 19 Pejabat Sementara (PJS) Desa Gabus Kecamatan Kopo Kabupaten Serang melaksanakan giat vaksinasi di aulla Kantor Desa setempat, Kamis 28 Oktober 2021.


Turut hadir dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut.PJS Kepala Desa Gabus M Imadudin Mufti S.Pd.I.MM ,beserta jajaran parades.Bhabinkamtimas, Bhabinsa. 25 Petugas Kesehatan Nyompok 5 Petugas Kesehatan Klinik Enggal Sehat, Karang Taruna Gabus BPD dan yang lainnya.


"Hari ini kami atas nama ke Pemerintahan Desa gabus melaksanakan kegiatan Vaksinasi yang ke tiga kali di aulla kantor desa kami allhmdulilah berjalan dengan lancar mengikuti protokol kesehatan dengan ketat."Terangnya M.Imadudin PJS Desa Gabus pada media.


Kami ucapkan terimakasih kepada Muspika Kecamatan Kopo yang sudah memberikan kepercayaan pada kami tida lupa pula saya ucapkan terimakasih atas kerjasamanya baik itu dari Staf Desa BPD dan Karangtaruna Desa Gabus yang sudah bahu membahu ikut mensukseskan pelaksanan vaksinasi pada hari ini."jelasnya.


Untuk pelaksanaan vaksinasi hari ini kami menyalurkan pada masyarakat sebanyak 1000 dosis guna untuk menjaga kekebalan tubuh masyarakat."Terangnya.


Kami menargetkan masyarakat gabus khususnya sebelum adanya pelaksanaan Pilkades masyarakat sudah tervaksin semua guna untuk mengantisipasi dan menangkal penyebaran wabah virus covid 19 


Tidak lupa kami menghimbau pada semua masyarakat Desa Gabus khususnya agar selalu mengikuti protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M guna memutus mata rantai penyebaran virus covid 19."tutupnya.(Muhtadin)

TerPopuler